Lebih Dekat Bersama Bryan Adams dalam Konser Get Up Tour di Jakarta

Sekeluarga nonton konser Bryan Adams, Jadi makin sayang dengan Ibu dan Kakak

 

 

20 Tahun suka 

 
Saat mendengar Ibu dan kakak sewaktu SD saya langsung jatuh cinta dengan lagu-lagunya. Walaupun belum banget paham bahasa inggris pada waktu itu akh saya jadi terus menerus mendengarkan kaset dari Bryan Adams. 
 
 
 
Suaranya yang serak dan seksi membuat lagu-lagu yang dibawakan menjadi penuh arti dan mendalam, diracik dengan musik yang romantis dan suara gitar rock yang khas menjadi paket karya yang dibawakan Bryan membuat saya makin kepincut. Memang saya ditularkan oleh Kakak dan orang tua yang suka mendengarkan lagu-lagu Bryan Adams. Everthing I Do menjadi lagu wajib yang ada di play list. Akhh belum ada sosok berkharisma yang lengkap seperti Bryan Adams, yang namanya udah jadi favorit mah makin susah pindah ke lain hati. Sampai kebetulan Papih pun bernama Adam walau memang beda hahahaha.


Konser Bryan Adams

 
 
 
Woro-woro konser Bryan Adams sudah menggema sekitar bulan oktober saya mulai mencari website yang menjual tiket dengan harga yang gak bikin meringis. Apalagi kami merencanakan nonton bareng-bareng. Dengan bermodal dana dan sponsor dari kakak akhirnya kami bisa mendapatkan tiket dan nonton bersama. 
 
Konser Get Up Tour memang sedang digulirkan sepanjang kawasan Asia. Mulai dari Hongkong, Indonesia, Manila, Malaysia, Singapura, Bangkok, juga Jepang. Senang sekali Indonesia bisa dihampiri dan di Jakarta yang memang gak jauh dari rumah saya. Saya pun terus melihat update dari IG Bryan Adams juga promotor dan sponsor yang mendukung konser Bryan Adams.
 
Setelah mengetahui akan ada Meet & Greet saya mau donk ikut kompetisinya agar Dreams Come True bisa bersua secara dekat juga langsung dengan Bryan Adams. Syarat utama untuk ikut yaitu memiliki tiket. Tiket tentu saya udah punya dan memang niat untuk ikutan. Beberapa kali saya terhempas dan kalah, kecewa dan sangat kecewa. Tetapi beruntung detik detik akhir dari Universal Music Indonesia mengadakan kompetisi juga dan jeng jeng saya terpilih menjadi pemenang. Akhhhhhh Alhamdulillah senang banget seakan akan mau melayang terbang dengan deg-degan karena mendadak mendapatkan sebuah kabar baik baik buuaangettt.
 
Setelah sholat ashar saya berangkat dan nanti Ibu juga Kakak akan menyusul. Sampai di Ritz Carlton ternyata gate belum dibuka tapi antriannya sudah melingkar lingkar dan buanyakk orang. Beberapa kali saya melihat musisi Indonesia yang juga menyaksikan seperti Anji berserta istri, Marcel, Virzha, Rian juga Badai. Memang Bryan Adam memiliki sebuah magnet yang panjang hingga penggemarnya pun tak surut sampai di usia tua.
 

Meet & Greet

 
 
Tiba saatnya pertemuan saya dengan Bryan Adams. Sekitar ada 8 orang beruntung untuk bertemu dan foto langsung. Sayang kami tidak diperkenankan membawa kamera ata selfie dengan smartphone. Tetapi baiknya kita langsung di foto oleh Fotografer dari Live Indonesia. Saya mengantri dan saat giliran untuk maju saya langsung memperkenalkan diri. “ hi my name is Mira, welcome to Indonesia, hope you enjoy”, nah itu kata yang daya ucapkan dibalas donk oleh Bryan Adams. “Hi Beautiful lady, great to see you” akhh langsung melayang rasanya. Lalu lalu lalu.. Mamih gak sadar masih gemetar ketika keluar dari luar ruangan, sesama teman yang ikut ketemu juga jadi sorak soraii dan wuahh seneng buaaangeeettt. Karena musisi idola langsung berhadapan di depan mata. Sosoknya yang sudah mulai menua masih gagah dan badannya pun tegap. Saat menuju tempat duduk penonton masi agak gemetar tangan dan saya siap menunggu hasil foto dari om fotografer. 
 
Konseer mulai sekitar pukul 8.20 menit malam hari jadi kami menyemoatkan untuk sholat dan ke toilet yang disediakan begitu rapi juga nyaman. Suasana didalam konser oun adem. Prangg prangg prangg lammpuu menyala, Bryan Adams keluar dengan memboyong gitarnya dan akhhhhhh langsung membuat penonton bersorakkk. Memang usia para penonton rata-rata diatas 25 tahun. Ibu saya pun ikut menikmati sajian lagu selama kinser berlangsung. Dimulai dari lagu baru yang ada di lagu Get Up. Lagu-lagu hita juga tentu saja dibawakan yang membuat semua oenonton semakin puas dengan 20 lagu non stop dibbawakan. Betapa prima dan fit Bryan Adams di usia 57 tahu yang mengaku Vegetarian dan minum teh dipagi hari. Lagu favorit saya hmm apa yahh??? Akhh semua, mulai dari summer 69, heaven, when your gone, dont ever try dan akhhh buanyakkk banget. 
 
Penonton jarang yang duduk manis di kursi yang yersedia karena semua maju dan berdiri, berdansa juga melompat ikut menyanyi. Persembahan dari maestro rock asal Kanada merubah Ballroom menjadi riuh gembira dan menggebrak tiap dentuman drum.
 
Selama kurang lebih 2jam karya Bryan Adams membuat semua penonton tersihir dan tentu saja happy  Karya yang begitu dalam dengan lirik yang penuh warna juga membuat inspirasi yang menawan. Pribadi dermawan ditunjukan dengan kharisma dan mendirikan yayasan amal Bryan Adams Foundation. Memeenangkan Grammy ditahun 1992 juga sempat berduet bersama penyanyi dunia seperti Mel C dan Nelly Furtado. Lagu All For Love mengakhiri konser hari ini. Mungkin ini akan menjadi konser yang memberikan pengalaman musik yang baru dan sangat saya senang bisa ikut Meet & Greet dari Universal Music Indonesia. Saya beserta keluarga sangat bahagia bisa tersenyum dan saling mendukung satu sama lain. Semoga kebersamaan keluarga menjadi berkah dan selalu bisa menguatkan.
 
 
 
Sampai jumpa di konser selanjutnya
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
Spread the love
No Comments

Add a Comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *