6 Destinasi Wisata Keluarga di Malang yang Ramah Anak


Sudah memasuki bulan-bulang menjelang akhir tahun dan di minggu ini ada apa hayo ??? yap hari kejepit dimana bisa menghabiskan waktu bersama keluarga dan mengambil cuti di long weekend. Destinasi berikut ini bisa jadi alternatif liburan favorit. Selain seru, indah pemandangannya, pokoknya kalau di foto instagramable banget deh.
Mengajak buah hati mengisi waktu liburan tidak melulu harus ke pusat perbelanjaan. Pasalnya, pusat perbelanjaan cenderung membuat anak menjadi konsumtif. Masih banyak destinasi alternatif lainnya yang bisa kamu kunjungi bersama buah hati, seperti destinasi wisata keluarga di Malang berikut ini.


  1. Museum Angkut
Sumber : mafiaharga.com
Di Museum Angkut, teman-teman bisa memperkenalkan berbagai macam alat transportasi klasik kepada anak. Bahkan, mobil pertama yang dikendarai oleh Presiden Soekarno pun ada di sini. Wah Babam pasti senang bukan main niih, terdapat juga Museum terbesar di Asia Tenggara ini berlokasi di Jalan Terusan Sultan Agung No. 2, Kota Batu, Malang. Selain alat transportasi, Teman-teman juga bisa melihat berbagai koleksi topeng tradisional.


  1. Jatim Park 1 dan 2
Jatim Park merupakan salah satu taman bermain terbesar di Indonesia yang selalu menjadi incaran para wisatawan. Taman bermain ini terbagi menjadi dua, yaitu Jatim Park 1 dan Jatim Park 2. Di Jatim Park 1 terdapat berbagai wahana edukasi yang tepat untuk keluarga dan anak, sedangkan Jatim Park 2 berisi Museum Satwa dan Batu Secret Zoo. Destinasi ini berada di lokasi yang terpisah, yakni Jatim Park 2 di Jalan Oro-Oro Ombo No.9 dan Jatim Park 1 di Jalan Kartika No.2.


  1. Eco Green Park
Eco Green Park masih satu lokasi dengan Jatim Park 2.  Di sini, Anda bisa mengajari buah hati mengenai pentingnya menjaga ekosistem dan keseimbangan lingkungan. Anda juga bisa mengenalkannya pada budaya nusantara lewat replika-replika candi yang ada di beberapa area. Tidak hanya itu, ada juga kebun binatang mini dan berbagai wahana permainan yang sayang untuk dilewatkan.


  1. Taman Rekreasi Selecta Malang
Yuk, ajak buah hati beraktivitas di Taman Selecta! Selain dikenal sebagai taman bunga, di area seluas 18 hektare ini juga ada bioskop 4D, taman air, dan kolam renang. Ada juga wahana kendaraan berbentuk roda terbuka yang memiliki jalur seperti roller coaster. Uniknya, agar bisa berjalan, Anda harus mengayuhnya. Adapun kolam renangnya memiliki ukuran yang besar dengan air yang jernih dan segar. Taman ini berlokasi di Jalan Raya Selecta 1, Kota Wisata Batu, Malang.


  1. Plaza Garden Wisata Edukasi Rabbit Field
Anda ingin mengajak buah hati melihat secara langsung dunia hobbit? Plaza Rabbit Field tempatnya. Di taman ini, terdapat rumah hobbit berukuran kecil. Di sekitarnya, hidup ratusan kelinci yang dibiarkan bebas. Anda dan buah hati bisa berinteraksi langsung dengan kelinci-kelinci tersebut. Taman ini berlokasi di Jalan Paralayang, Desa pandesari, Kecamatan Pujon, Kabupaten Malang.


  1. Hawaii Waterpark Malang
Malang juga memiliki wisata air yang akan membuat Anda dan keluarga seperti tengah berada di Hawaii. Ada beragam permainan air yang bisa Anda jajal di sini, mulai dari Perosotan Hula-Hula, Waikiki Beach, hingga menikmati sensasi tersapu ombak tsunami. Ada pula Kolam Akaolu untuk Anda yang ingin menikmati minuman segar di dalam kolam. Hawaii Waterpark berlokasi di Jalan Graha Kencana Raya, Singosari, Malang.


Tempat-tempat yang seru dan menarik, ya. Tentunya, Anda butuh hotel di Malang untuk tempat singgah Anda selama berlibur di Kota Apel ini. Tenang saja, Anda bisa dengan mudah menemukannya di Airy Rooms.



Airy Rooms memiliki fasilitas mewah meskipun harganya murah. Di setiap kamar ada kasur yang bersih, AC, dan televisi layar datar. Kamar mandinya menggunakan shower dengan air hangat. Ada juga air minum dan WiFI gratis. Segera pesan hotel pilihan Anda melalui aplikasi, dan bayar dengan transfer bank/kartu kredit/melalui gerai Indomaret.

tidak takut kantong mengempis kan saat liburan, nah bisa jadi pilihan kamar yang menarik akan membantu perjalanan liburan untuk keluarga, yah kalau Mamih dan Babam sih jelas donk memilih tempat yang nyaman dan aman di kantong.

Jadi kapan kita kemana ???

Nah, selamat berlibur bersama keluarga!
Spread the love
No Comments

Tinggalkan Balasan ke turiscantik.com Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *