Manfaat Vaksin Flu untuk Anak Hingga Orang Dewasa

“Bu untuk menghilangkan lendir dan agar bayi lebih mudah bernafas coba diuap saja” waduh mendengar kata-kata uap seakan ngeri apalagi untuk anak bayi yah. Orang tua harus waspada juga apalagi kalau mau menjenguk anak bayi yang baru dilahirkan lebih baik tetap jaga kebersihan, dan jauh-jauh kalau sedang sakit flu karena dikhawatirkan bayi tertular. Karena penyakit flu juga berbahaya bahkan resiko paling buruk bisa menyebabkan kematian, ngeri kan.

Manfaat Vaksin flu

Apakah Perlu Melakukan Vaksin Flu ?

Ga enak banget beneran, apalagi mamih sering mengalami penyakit flu ganti-gantian selama sebulan, hidung kepala dan badan rasanya udah gak karuan. Apalagi kalau papih yang terkena flu udah manjanya melebihi kalau Babam terkena flu, nah kalau semua anggota keluarga terkena flu ya ampun, drama keriwehan dimulai, betul gak ?.

Kalau sudah flu, pasti tubuh rasanya tidak karuan! Tenggorokan sakit, hidung tersumbat, mudah pusing, dan tubuh jadi terasa lemas. Untuk menanggulangi penyakit yang disebabkan oleh virus ini, di Indonesia telah tersedia vaksin influenza, yaitu vaksin dalam bentuk suntik yang dikembangkan untuk melindungi manusia dari influenza.

Pengalaman yang mengganggu saat terkena flu dialami oleh mamih, papih dan Babam. Kalau mamih jelas udah susah mau melakukan rutinitas rumah tangga, tapi mau gak mau harus dipaksaakan walaupun badan dan hidung udah berasa beler plus gak nyaman.

Amankah vaksin flu
Badan sehat bisa berpetualangan lebih banyak

Sudah janjian mau menengok teman yang melahirkan udah jadi tertunda, padahal ia udah lama gak pulang ke Indonesia karena sudah menetap lama di New Zealand, jadi mamih harus nunggu lagi saat ia berkunjung ke Indonesia, yaitu 2 tahun lagi. Sayang banget kan momenjadi terlewat mamih hanya bisa melihat foto di instagram, yang malah nyindir “ duh kasihan yang lagi flu”, wakaka emang hanya bercanda sih, tapi sakit sis hehehe.

Amankah vaksin flu untuk anak
Keluarga sehat aktivitas lancar

Kalau pengalaman papih beda lagi, malah ia lebih parah sampai harus periska ke THT, karena saluran telinganya terkena efek dari sakit flu tadi. Apalagi pekerjaan papih banyak dilakukan dirumah dan remote, jadi kalau ada klien telepon kan malah gak enak kuping gak berfungsi secara optimal alias “budek”, jadi mau gak mau mamih jadi kaya burung hantu jadi sebagai perantara menyapaikan pesan , rem to the vong, alisss lebih remponggggg.

Amankah vaksin flu digunakan
Babam di sekolah ingin sekali bisa ikut safari kids camp

Beda dengan Babam yang biasanya aktif jadi agak lesu, karena kalau udah flu jadi menghindar dan gak masuk sekolah karena takut menularkan virus flu kepada teman-temannya, dan waktu itu Babam jadi gak bisa ikutan outing class padahal temanya lagi ia sukai sekali yaitu “Safari Kids Camp”, jadi sedih deh yah gak bisa ikutan pengalaman seru sama teman-temannya.

Beberapa masalah diatas sangat mengganggu kalau ita terkena flu, walaupun menurut banyak orang penyakit yang ringan, tapi gak boleh disepelekan loh. Karena menurut survei seseorang bisa terkena flu itu 4x dalam satu tahu, alamakkk kalau gantian setiap anggota keluarga kan jadi remponggg juga yah.
Kenapa Harus Vaksin ? Salah satu vaksin yang penting diberikan untuk segala usia adalah vaksin flu.

Mengapa flu? Vaksin flu bisa mencegah kita dari risiko penyakit komplikasi-flu yang mematikan seperti pneumonia. Ditambah lagi, flu bisa memperparah penyakit yang sedang diderita seperti penyakit jantung, asma atau diabetes.

Influenza adalah penyakit pernafasan yang disebabkan oleh virus influenza dan berisiko tinggi bagi anak-anak. Menurut data ada 7000-26.000 anak-anak dibawah 5 tahun telah dirawat di rumah sakit karena influenza. Resiko yang mungkin bisa dialami yaitu : pneunomia dan bronkitis, infeksi sinus dan telinga. Beberapa masalah kesehatan yang diketahui membuat anak-anak lebih rentan terhadap flu termasuk, asma, dibetes, gangguan otak atau sistem saraf.

Flu mudah tersebar dan menularkan orang lain, dapat melalui percikan ludah akibat kontak langsung dari seseorang yang sudah terinfeksi flu, bisa juga melalui udara. Virus flu yang tersebar bertahan lama hinga 48jam.

Kesimpulanya vaksin flu penting dilakukan dan sekarang sudah lebih mudah ditemukan, apalagi di klinik kecil dekat rumah mamih juga telah tersedia untuk vaksin flu jadi kami lebih mudah untuk melakukannya.

Blogger gathering vaksin flu
Mamih datang dalam blogher gathering Vaksin flu

Untuk yang belum melakukan vaksin flu bisa menjaga imunitas dengan makanan bergizi, menjaga kebersihan, juga menggunakan masker ketika dtempat umum, gak kalah penting juga selalu cuci tangan.

Apakah Vaksin Flu Aman ?

Pemberian vaksin flu umumnya dilakukan sebelum musim flu dimulai. Nah, pada negara-negara dengan 4 musim, pemberian vaksin flu dilakukan pada awal musim gugur atau sekitar akhir bulan Oktober, sebelum musim flu (yang biasanya terjadi pada akhir musim gugur dan musim dingin) dimulai.

Pada negara dengan iklim tropis seperti Indonesia, virus influenza mengancam kesehatan masyarakatnya sepanjang tahun. Itulah mengapa sangat penting untuk mendapatkan vaksin flu demi mencegah penyakit ini. Namun, baiknya berkonsultasi dengan dokter terlebih dahulu untuk mengetahui jenis vaksin apa yang tepat sesuai strain yang diperlukan.

Vaksin flu dibuat dengan keamanan dan produksi yang ketat, sehingga jutaan orang telah aman menerima vaksin flu selama beberapa dekade, sudah halal juga loh.

Vaksin flu mengandung strain yang lengkap sehingga memberikan proteksi yang maksimal dari ancaman virus influenza.

Manfaat Vaksin Flu ?

Memang setiap keluarga harus mengeluarkan biaya untuk melakukan vaksin flu karena tidak diitanggung oleh pemerintah, tetapi mengingat manfaatnya cukup besarbagi diri sendiri dan orang lain Vkasin Flu perlu dilakukan agar bisa menjalani rutinitas tanpa khawatir terjangkit penyakit flu.

Manfaat vaksin flu melindungi keluarga dan juga orang lain sehingga tidak takut menularkan atau terluran flu.

Manfaat lainnya yaitu mengurangi terkena flu dan komplikasinya, karena ternyata penyakit flu tidak bisa dianggap remeh yah, bila sudah parah bisa melebar dan mengganggu kondisi kesehatan yang lainnya.

Efek samping dari vaksin flu seperti demam, bekas suntikan bengkang itu kemungkinan bisa saja terjadi tetapi kecil sekali dan akan hilang 1-2 hari setelah vaksin dan bisa melindungi dari penyakit flu hingga satu tahun kedepan, jangan lupa untuk diulang setiap tahunya.

Vaksin flu bisa dilakukan saat bayi berusia 6 bulan, anak –anak dan juga orang dewasa. Mengingat begitu besar manfaat dari vaksin flu bisa segera dilakukan bila belum melakukan vaksin flu sebelumnya.

Sebagai orangtua, teman-teman pasti setuju bahwa kesehatan anak adalah prioritas nomor satu. Nah, salah satu cara yang bisa kamu lakukan untuk menjaga kesehatannya adalah dengan memberikan vaksin lengkap, termasuk vaksin flu.

Foto : Nada Promotama

Sehingga di sekolah anak-anak juga tidak takut tertular atau menularkan virus influenza dan bisa beraktivitas dengan optimal.

Foto : Nada Promotama

Tulisan ini juga dibuat berdasarkan pengalaman mamih, juga mengikuti blogger gathering bersama @KenapaHarusVaksin dan @The_UrbanMama  

 

Semoga selalu sehat, salam untuk keluarga dirumah !

Spread the love
One Comment

Add a Comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *